Kamis, 16 Mei 2024

DPMP4KB PENYULUHAN LEWAT GIAT TMMD

 

TIDAR SELATAN - DPMP4KB MENYELENGGARAKAN KEGIATAN PENYULUHAN DALAM RANGKA  PENDAMPINGAN NON FISIK GIAT TMMD SENGKUYUNG II KOTA MAGELANG.

KEGIATAN INI DIADAKAN DI AULA KELURAHAN TIDAR SELATAN .TEMA PENYULUHAN ADALAH WAWASAN KEBANGSAAN DAN TENTANG KESEHATAN MASYARAKAT. 

UNSUR YANG DIHADIRKAN ADALAH PENGURUS LPMK TIDAR SELATAN,KETUA RT RW, TOKOH MASYARAKAT SERTA WARGA MASYARAKAT SEKITAR TIDAR SELATAN. 

NARA SUMBERNYA PENYULUHAN INI DARI POSKORAMIL MAGELANG SELATAN YANG DISAMPAIKAN OLEH PELTU SUPRI WIDIANTO SEBAGAI NDANPOSRAMIL KMS. KEMUDIAN NARA SUMBER BERIKUTNYA ADALAH DARI PUSKESMAS MAGELANG SELATAN.

KEGIATAN INI DIPANDU OLEH Bp. DONNY dari DPMP4KB dan dibuka oleh Kepala Bidang Pemberdayaan Masyarakat DPMP4KB yaitu Ibu. TENNY IIS MULYADI, SSTP.

KEGIATAN INI DIHARAPKAN MASYARAKAT MEMPUNYAI WAWASAN KEBANGSAAN DAN MEMAHAMI  TENTANG CINTA TANAH AIR JIWA PATRIOTISME TANPA MUDAH DIHASUT DENGAN PROPAGANDA SOSIAL MEDIA. 

KEMUDIAN DIBIDANG KESEHATAN MASYARAKAT ,MASYARAKAT BERDAYA MELAKUKAN POLA HIDUP SEHAT, DALAM PENCEGAHAN DBD DAN CINGUNGUYA YANG AKHIR INI BARU MEWABAH DI LINGKUNGAN MASYARAKAT.








Sabtu, 11 Mei 2024

TIDSEL ADAKAN GRAND OPENING TIDAR SELATAN FEST 2024

 




MAGELANG SELATAN - KELURAHAN TIDAR SELATAN HARI INI SABTU,11 MEI 2024 PUKUL 09.00 WIB MENYELENGGARAN GRAND OPENING PEMBUKAAN TIDAR SELATAN FEST 2024. KEGIATAN INI ADALAH DALAM RANGKA MENYEMARAKAN BULAN BHAKTI GOTONG ROYONG MASYARAKAT KELURAHAN TIDAR SELATAN TH 2024. ADAPUN SEBAGAI PELAKSANA KEGIATAN TIDAR SELATAN FEST 2024  ADALAH LPM K TIDAR SELATAN SEBAGAI MITRA LEMBAGA PEMERINTAH DITINGKAT KELURAHAN.
KEMUDIAN LPM BERKOLABORASI DENGAN PANITIA MERTI DESA TIDAR CAMPUR SAWE.
RANGKAIAN KEGIATAN TIDAR SELATAN FEST 2024 INI DIANTARANYA PENYELENGGARAKAN TAKBIRAN FEST YAITU FESTIVAL TAKBIRAN YANG TELAH DILAKSANAKAN 9 APRIL 2024 DALAM RANGKA MENYEMARAKAN  IDUL FITRI.
KEMUDIAN PEMYELENGGARAKAN PEMGAJIAN AKBAR HALAL BI HALAL ,LOMBA BALITA SEHAT 2024 DAN LOMBA MENGGAMBAR ,MEWARNAI DAN MELENGKAPI GAMBAR.
PUNCAK ACARANYA HARI INI DENGAN DIADAKAN GRAND OPENING TIDAR SELATAN FEST 2024 DENGAN DIADAKAN PENTAS BERBAGAI KESENIAN DAN BAZAAR BERBAGAI  UMKM  SERTA KULINER.
ACARA GRAND OPENING DIHADIRI WALIKOTA MAGELANG dr.MUHAMMAD NUR AZIZ DENGAN MENYEMPATKAN MENGELILINGI PARA PESERTA UMKM DENGAN RAMAH TAMAH DAN MENCICIPI DAGANGAN PARA PELAKU UMKM .
PADA ACARA CEREMONIAL DIBUKA OLEH CAMAT MAGELANG SELATAN Bp. CATUR ADI SUBAGIO,SH  DENGAN MEMUKUL KENTONGAN SEBAGAI TANDA DICANANGKAN BBGRM TH 2024 DI KELURAHAN TIDAR SELATAN.
TAG LINE TIDAR SELATAN FEST 2024 INI ADALAH UMKM KUAT,MASYARAKAT SEHAT ,STUNTING LEWAT.
MASYARAKAT MAJU SEHAT BAHAGIA.









Kamis, 02 Mei 2024

SULING MAS WALIKOTA DI MASJID ISTIQOMAH ASJID

 TIDAR SELATAN - WALIKOTA MAGELANG Dr. Muhammad Nur Azis mengadakan kegiatan SULING MAS SHUBUH KELILING MASYARAKAT ADIL SEJAHTERA DI MASJID ISTIQOMAH TIDAR WARUNG TIDAR SELATAN .